Tips Menjaga Kesehatan Ayam Bangkok Dengan Rempah Rempah

Written By Unknown on Selasa, 29 Juli 2014 | Selasa, Juli 29, 2014

Tips Menjaga Kesehatan Ayam Bangkok Dengan Rempah Rempah - Di sebagian wilayah Indonesia, musim pancaroba datang tidak menentu, jika pagi turun hujan tiba-tiba saja sore harinya menjadi panas terik, demikian juga sebaliknya. Cuaca seperti ini terkadang berlangsung hampir sepanjang tahun. Kondisi ini tentu saja membuat ternakan Ayam Bangkok kita menjadi rentan terhadap berbagai serangan penyakit. Untuk mencegah hal itu, ngeblog.com mencoba mencari informasi mengenai tips mudah untuk menjaga kondisi ayam agar tetap sehat. Berikut ini ulasannya untuk Anda:

Siapkan bahan-bahan :
10 siung bawang putih
1 ruas jahe ukuran sedang
pakan ayam (bekatul) 
Air secukupnya 

Alat :
Blender, jika tidak ada, bisa memakai layah (cobek)
Sarung tangan, atau juga bisa memakai kantong plastik 


Cara Pembuatan :
1. Jahe dibersihkan, dan diiris kecil-kecil, sedang bawang , tidak perlu dikupas kulitnya
2. Masukkan bawang dan jahe ke blender
3. Blender hingga halus
4. Campur ramuan tadi ke pakan ayam 
5. Aduk hingga merata, gunakan sarung tangan atau kantong plastik, karena jahe bersifat panas, tangan anda bisa kepanasan setelah mengaduk ramuan tadi

Ramuan ini digunakan 3 hari sekali, dan jika sudah tampak ada ayam anda yang terkena gejala sakit, isolasi ayam tersebut, dan gunakan ramuan tadi lebih intens (maksimal 2 hari sekali)

Demikian Tips Menjaga Kesehatan Ayam Bangkok Dengan Rempah Rempah, semoga bermanfaat :) 

0 komentar:

Posting Komentar